-->

14 Juni 2013

Pantai Banyu Tibo "Surga yang Tersembunyi"


Pantai Banyu Tibo terletak di desa Widoro, Donorojo, Pacitan, Jawa Timur, yaitu di antara pantai Buyutan dan pantai Nampu Timur. Pantai Banyu Tibo merupakan pantai tersempit di kabupaten Pacitan yang memiliki eksotisme tersendiri. Di pantai ini kita dapat menikmati pesona air terjun yang langsung jatuh ke pantai, air terjun ini terletak tepat berada di tepi bibir pantai. Air terjun ini berasal dari sebuah sungai kecil yang jernih dan tidak pernah kering walaupun di musim kemarau. Aliran air inilah yang berakhir dengan terjun dan menyatu dengan debur ombak laut selatan di sebuah teluk kecil yang dikelilingi batu karang. Selain itu, karang di sekitarnya juga tergolong unik, mirip dengan ukiran kayu. Di sana juga terdapat bukit yang bisa kita daki untuk memandang horizon pantai.

by: Wisata Pacitan

Goa Song Terus Rumahnya Manusia Purba

Goa Song Terus berada di desa Wareng, Kecamatan Punung, sekitar 45 menit dari Kota Pacitan. Di dalamnya banyak di temukan jejak-jejak peninggalan budaya berupa industri alat batu, seperti: alat-alat masif dan serpih-bilah, alat-alat tulang, dan cangkang kerang serta berbagai macam temuan sisa fauna dan manusia (fosil-fosil manusia purba) yang terdapat di sini telah memberikan petunjuk dan mengisyaratkan adanya gua hunian manusia masa lalu yang sarat akan peninggalan arkeologis. Banyak dari arkeolog menyebutnya sebagai ibu kota prasejarah dunia, disebut juga budaya pacitanian. Di sana juga ada replika utuh manusia purba. Goa Song Terus ini jaraknya hanya sekitar 1 Km sebelah selatan Goa Tabuhan. Dalam Song Terus ini, sudah dibuka untuk wisatawan umum. Wisatawan dapat melihat situs pra sejarah lainnya di Kecamatan Punung. Seperti, situs Song Keplek, situs Ngrijangan, serta situs Sungai Bak Soka. Termasuk, keberadaan museum pra sejarah.

GOA KALAK Goa Sang Pertapa


Goa Kalak terletak di desa Kalak, Donorojo, Pacitan, Jawa Timur. Letaknya tersembunyi, padahal di tepi jalan kalau anda menuju Pantai Klayar, karena letaknya pas di jalan menanjak. Goa ini merupakan goa tempat pertapaan sehingga dijuluki Goa Sang Pertapa. Goa Kalak merupakan tempat ritual dari Raden Brawijaya pada zaman Kerajaan Majapahit. Goa Kalak berusia ratusan tahun dan merupakan goa tertua di daerah Pacitan. Goa ini dikelola oleh masyarakat sekitar dan sama sekali tanpa campur tangan dari dinas/pemerintah. 
Pembuatan keramik, gapura, dan tulisan di atas goa dibuat oleh pengunjung dari goa ini sendiri. Di dalam goa terdapat satu tiang tempat menghadap para petapa yang disebut saka guru. Stalaktit pada goa kalak ini sudah tidak aktif.
Juru kunci goa Kalak bernama bapak Manrejo (mbah Tugiman) yang mulai menjaga goa ini sejak tahun 1965, mbah Tugiman merupakan keturunan ke-3 dari juru kunci yang pertama. Keramik untuk bertapa dibuat oleh seorang pengunjung yang awalnya bertapa di Gunung Lawu kemudian mendapat wangsit untuk mencari tempat pertapaan Raden Brawijaya, setelah menemukan Goa Kalak ini lalu dia membuat keramik persegi panjang tempat untuk para pengunjung Goa Kalak yang ingin bertapa. Bagian luar goa terdapat banyak burung sriti yang beterbangan kesana kemari. Menurut mbah Tugiman terdapat berbagai makhluk halus yang membuat goa ini memiliki kekuatan spiritual. Beliau tidak mau menyebutkannya satu persatu. Namun salah satu mahkluk halus yang paling sering mucul adalah dua ekor harimau yang berwarna hitam dan yang satu lagi bermotif tutul–tutul. Menurut mbah Tugiman harimau yang berwarna tutul umurnya sudah sangat tua dan bulunya pun sudah mulai rontok sedangkan harimau yang berwarna hitam masih muda. Konon katanya (pengunjung)
beberapa kali goa ini ingin didokumentasikan namun gagal karena gambarnya tidak masuk di video dan tidak diketahui secara pasti penyebabnya.

02 Juni 2013

Aplikasi WeChat terbaru untuk semua SmartPhone

Wechat adalah aplikasi mobile cross-platform buatan Tencent, yang dapat digunakan untuk komunikasi instan dengan dukungan kuat pada jejaring sosial.
Dengan WeChat Anda dapat mengirim pesan teks, suara, video dan foto ke sesama pengguna WeChat.
Untuk saat ini aplikasi WeChat tersedia untuk iOS, Android, BlackBerry, windows phone dan Symbian.
Belakangan ini aplikasi WeChat berkembang sangat pesat di Indonesia berkat iklan mereka di televisi. Saya lihat ada banyak teman-teman di facebook yang rajin mempromosikan ID WeChat nya demi mendapatkan teman bahkan pacar atau bisa juga cuma untuk dibilang eksis di dunia maya .
Padahal jauh hari sebelum aplikasi WeChat seperti sekarang cuma pengguna symbian saja yang mendominasi aplikasi WeChat, karena dulu aplikasi WeChat masih belum tersedia untuk BlackBerry
:D

Berikut ini beberapa fitur untuk Aplikasi WeChat terbaru :
Pesan Video WeChat

  1. Pesan Video
    Pesan Video tersedia di WeChat versi 4.2 dan lebih baru, sehingga Anda dapat berbicara langsung dengan teman Anda.
    Di jendela obrolan, tekan “+” dan pilih “Pesan Video”.



    Jika teman Anda tidak mengirim pesan pada Anda dalam 10 menit terakhir, maka Anda harus mengirim pesan undangan untuk panggilan video pada teman Anda.
    Anda dapat beralih antara mode Video dan Audio selama panggilan.
  2. Momen

    Pilih “Sosial” -> “Momen”.
    Tekan gambar kamerauntuk berbagi foto denganteman Anda.Tentukan keterlihatan foto yang Anda bagi dan gunakan tanda @ untuk orang yang ingin Anda beritahukan tentang posting Anda.
    Anda bisa menyukai atau mengomentari foto teman Anda; Klik tombol komentar untuk langsung membalasnya.
    Pilih “Pengaturan” -> “Momen Saya”. Untuk melihat riwayat momen Anda.
  3. Pesan Suara

    Tahan tombol “Tahan untuk Bicara” untuk merekam pesan.
    Lepaskan tombol “Tahan untuk Bicara” untuk mengirim.
    Selama menahan tombol “Tahan untuk Bicara”, Anda dapat menggerakkan jari Anda ke tombol X untuk menghapus dan membatalkan pengiriman pesan suara yang Anda rekam.
  4. WeChat Web

    Klik ikon tongkat sihir di kanan atas dan klik “WeChat Web”. Lalu Klik “Mulai”. Pindai kode QR yang muncul ketika Anda membuka browser PC Anda ke web.wechat.com, kemudian pilih “OK”
  5. Emoticon

    Sempurnakan obrolan Anda dengan beragam pilihan emoticon.
    Pilih tombol senyum di jendela obrolan.
    Pilih “Khusus” -> “+” untuk men-download emoticon dari katalog online WeChat atau memilih dari album ponsel Anda sendiri.
  6. Grup

    Cara membuat grup :
    • Buka “Obrolan” dan pilih tombol tongkat disudut kanan atas.
    • Pilih kontak yang diinginkan untuk bergabung ke obrolan grup.
    • Anda masih bisa menambah teman lain ke dalam obrolan grup itu
  7. Goyang

    Pilih “Sosial” -> “Goyang”.
    Anda akan melihat notifikasi adanya pengguna baru. Fitur Goyang memerlukan akses data lokasi Anda. Pastikan Anda telah mengaktifkan Layanan Lokasi dari menu pengaturan iPhone dan WeChat telah diberi izin untuk mengakses data lokasi Anda melalui submenu Layanan Lokasi.

    Goyangkan ponsel dan temukan orang yang juga sedang menggoyang ponsel di saat yang bersamaan.

    Pilihlah seseorang dari “Orang Ditemukan” dan “Kirim Salam” untuk mulai berteman dengannya.
  8. Lihat Sekeliling / Look Around

    Pilih “Sosial” -> “Lihat Sekeliling” untuk menemukan orang yang menggunakan WeChat dengan Lihat Sekeliling diaktifkan di dekat Anda.
    Pilih salah satu dan “Kirim Ucapan” untuk berteman.
    Lihat Sekeliling diperlukan untuk mengakses data lokasi Anda. Pastikan Anda telah mengaktifkan Layanan Lokasi dari menu Pengaturan iPhone dan WeChat telah diberikan izin di submenu Layanan Lokasi.
  9. Lempar Botol / Drift Bottle

    Pilih “Sosial” -> “Lempar botol”. (catatan : Anda mungkin harus mengaktifkan Lempar botol terlebih dahulu dari “Pengaturan” -> “Plug-in” untuk melihatnya) Pilih “Lempar” untuk mengirimkan pesan suara atau teks Anda, lalu tunggu untuk melihat siapa yang mengambil botol Anda dan membalas.
    Pilih “Ambil” untuk mengambil botol dari laut.
    Anda dapat membalasnya atau melemparnya kembali ke laut.
    Terkadang Anda tidak mendapatkan respons. Coba lagi saja.
  10. Facebook Connect

    Pilih Facebook Connect di halaman login untuk masuk dengan akun dan sandi Facebook.
Download Aplikasi WeChat terbaru untuk semua SmartPhone
facebook connect
Download Aplikasi WeChat terbaru untuk semua SmartPhone, 
di sini